Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan

 Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan


Peranguru.com Situs Dunia Pendidikan

 Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan

Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan


Sekarang ini banyak sekali kita mendengar tentang kasus bunuh diri. Ya, hampir setiap hari kita mendengar baik di media elektronik maupun lewat media cetak tentang fenomena bunuh diri. Manusia sekarang ini seakan sangat mudah berputus asa dan menyerah atas permasalahan yang hadir dalam hidupnya. Pemicunya beragam, mulai dari masalah ekonomi, rumah tangga sampai pada masalah percintaan. Sangat ironis sekali memang, padahal jika dikaji kembali setiap permasalahan pasti ada jalan penyelesaiannya.


Berat ataupun ringan suatu masalah yang hadir tergantung pribadi masing-masing dalam menilainya. Nah, di sinilah pentingnya kita memiliki landasan ilmu agama dalam mengarungi kehidupan ini. Orang yang memiliki pengetahuan agama yang mumpuni akan memandang masalah yang datang dalam hidupnya sebagai ujian hidup. Ia akan berusaha sabar dan tawakal kepada Allah atas segala ujian yang hadir dalam hidupnya. Ia akan merasa yakin bahwa tak ada masalah yang tak ada jalan keluarnya. 


Orang yang memiliki ilmu agama akan senantiasa menggantungkan hidupnya pada Allah SWT. Ia yakin bahwa   "sesudah kesulitan pasti ada kemudahan" seperti yang telah di janjikan Allah SWT. Oleh karena itu, marilah kita bersama-sama memperdalam ilmu agama agar kita lebih siap menghadapi semua permasalahan yang terjadi dalam kehidupan kita.


Dalam kehidupan berumah tangga tentunya kita sering dihadapkan pada masalah ekonomi. Pertengkaran sering kali terjadi antar pasangan suami isteri dikarenakan hal tersebut. Namun, satu hal yang harus kita ketahui setiap rumah tangga pasti pernah mengalami hal tersebut. Semua tergantung pada diri kita masing-masing bagaimana menyikapinya.

 Oleh karena itu, setiap pasangan sangat penting untuk mengerti satu sama lain apabila perekonomian dalam keluarga sedang berada di bawah. Jangan saling menyalahkan, dan jangan pula membandingkan kehidupan kita dengan kehidupan orang lain. Membandingkan kehidupan kita dengan orang lain akan memicu kecemburuan sosial serta dapat memicu pertengkaran yang lebih besar dalam hubungan rumah tangga.   Belajarlah untuk bersyukur atas segala nikmat yang Allah berikan. Percayalah, selagi masih mau berusaha dan berdoa inshaAllah  permasalahan ekonomi yang melanda akan segera berakhir. Tak ada yang sia-sia jika kita tetap berusaha dan berdoa.


Ada juga kasus bunuh diri yang dipicu karena masalah percintaan. Putus dari pasangan, atau mungkin salah satu dari pasangan melakukan perselingkuhan. Boleh saja memberikan cinta yang besar pada pasangan, tetapi kita juga harus sadar bahwa belum tentu orang yang saat ini menjalin hubungan dengan kita akan menjadi pasangan sah kita. Seperti halnya yang baru-baru ini terjadi di sekitar tempat tinggal saya, ada seorang pemuda yang mengakhiri hidupnya dengan gantung diri karena pacarnya berselingkuh dengan pria lain.

 Pemuda tersebut dikabarkan sudah memiliki niatan untuk mempersunting gadis pujaanya. Beliaupun membuktikan keseriusannya dengan berpindah keyakinan mengikuti keyakinan gadis tersebut. Upaya tersebut beliau lakukan agar bisa mendapat restu untuk mempersunting pujaan hatinya. Namun, kenyataan pahitlah yang diterima pemuda tersebut, gadis pujaan berpaling pada pria lain.

 Hal itu membuatnya frustasi dan putus asa sehingga memutuskan mengakhiri hidupnya. Mungkin beliau menganggap dengan bunuh diri semua permasalahan yang ia hadapi akan selesai. semogalah kita dijauhkan dari perbuatan tersebut. Tak ada yang bisa menjamin hubungan pacaran akan berakhir dengan kebahagiaan. Bisa saja hubungan tersebut putus di tengah jalan. 

Memberi cinta yang terlalu besar serta menaruh harapan yang terlalu dalam pada seseorang bisa menimbulkan kekecewaan Hingga berakhir pada keputusasaan. Sering kali orang yang putus asa akan mencari jalan pintas, salah satunya adalah mengakhiri hidup. Padahal sangat disayangkan hanya karena masalah percintaan seseorang melakukan hal tersebut.

 Agama Islam tidak menganjurkan kita untuk berpacaran karena dapat mendatangkan kemudharatan. Banyak sekali pelajaran yang dapat kita ambil dari fenomena yang terjadi sekarang ini, janganlah kita menaruh harapan terlalu besar pada seseorang jika tak ingin menelan kekecewaan. Lebih banyaklah menghabiskan waktu untuk belajar dan beribadah agar hidup kita senantiasa lebih tenteram.

Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan


5 . Manfaat ilmu agama sejak dini

Ilmu agama adalah pengetahuan tentang nilai-nilai moral, ajaran, dan praktik keagamaan yang merupakan bagian penting dalam pembentukan karakter individu. Ketika ilmu agama diperkenalkan sejak dini kepada anak-anak, mereka dapat mengembangkan pemahaman yang kuat tentang prinsip-prinsip keagamaan dan nilai-nilai moral yang berharga sepanjang hidup mereka. Artikel ini akan menjelaskan lima manfaat utama ilmu agama sejak dini dalam membentuk karakter anak.


Memperkuat Nilai-nilai Moral:

Ilmu agama memberikan dasar moral yang kokoh bagi anak-anak. Mereka mempelajari konsep-konsep seperti kejujuran, keadilan, belas kasihan, dan pengampunan. Dengan memahami dan mengamalkan nilai-nilai ini, anak-anak akan menjadi individu yang bertanggung jawab dan beretika. Mereka akan lebih mampu membedakan antara benar dan salah, serta membuat keputusan yang baik dalam kehidupan sehari-hari.


Mengembangkan Rasa Empati:

Ilmu agama juga mengajarkan anak-anak untuk peduli dan berempati terhadap sesama. Mereka mempelajari nilai-nilai seperti kasih sayang, tolong-menolong, dan kepedulian terhadap orang lain. Melalui kisah-kisah agama, anak-anak belajar untuk memahami perasaan orang lain dan menghargai keberagaman. Hal ini membantu mereka membangun hubungan sosial yang sehat dan menjadi individu yang peduli terhadap kesejahteraan masyarakat.


Memberikan Rasa Ketenteraman dan Keamanan:

Ilmu agama juga dapat memberikan rasa ketenteraman dan keamanan bagi anak-anak. Dalam belajar tentang konsep Tuhan atau kuasa yang lebih tinggi, mereka dapat merasa bahwa ada seseorang yang selalu menjaga dan memandu mereka. Keyakinan ini memberikan ketenangan pikiran dan membantu anak-anak mengatasi ketakutan dan kecemasan dalam hidup mereka. Mereka belajar untuk percaya bahwa ada kekuatan yang lebih besar yang mengendalikan segala sesuatu dan akan membimbing mereka dalam setiap langkah.


Membangun Kesadaran Spiritual:

Dengan mempelajari ilmu agama sejak dini, anak-anak dapat mengembangkan kesadaran spiritual yang kuat. Mereka belajar untuk menghargai kehidupan dan alam semesta serta menyadari adanya tujuan yang lebih besar dalam hidup mereka. Pemahaman ini membantu mereka mencari arti hidup yang lebih dalam dan mengembangkan hubungan yang lebih baik dengan diri mereka sendiri, sesama, dan pencipta mereka.


Mengarahkan pada Perilaku yang Positif:

Ilmu agama memberikan pedoman yang jelas tentang perilaku yang baik dan buruk. Dengan memahami ajaran agama, anak-anak dapat mengenali perbuatan yang sesuai dengan nilai-nilai agama dan menghindari perbuatan yang bertentangan dengan ajaran tersebut. 

 Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan ini dapat kita lihat apa yang sering terjadi dilingkungan kita banyak sekali orang yang berilmu namun tidak beradap maka kami membuat artikel  Pentingnya Ilmu Agama dalam Kehidupan agar kita dapat memahami betapa pentinya ilmu agama.


by : Nurhasanah . Kamis 15 juni 2023